Debat Pamungkas Paslon Pilwako Tomohon Digelar Hari Ini

Stenly Kowaas


Penulis: Anugrah Pandey
Editor: Rikson Karundeng


ELEKTORAL.ID, Tomohon – Hari ini, Rabu (2/12), debat pamungkas antara pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota Tomohon akan segera dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon.

Komisioner KPU Tomohon, Divisi Sosialisasi, Sumber Daya Manusia (SDM) dan Partisipasi masyarakat (Parmas), Stenly Kowaas kepada media ini, menjelaskan hal tersebut.

“Ya, debat pamungkas menghadirkan paslon wali kota dan wakil wali kota, dan dilaksanakan di Auditorium Bukit Inspirasi, pukul 15.00 Wita,” kata Kowaas.

Seperti sebelumnya, KPU Tomohon akan menyiarkan debat ini secara langsung melalui kanal YouTube KPU Tomohon dan media lainnya.

“Debat akan disiarkan secara live oleh TVRI, juga bisa disaksikan secara langsung di YouTube channel KPU Tomohon, serta akun facebook KPU Kota Tomohon. Bisa juga didengar langsung lewat radio Sion FM dan radio lainnya di kota Tomohon,” jelas Kowaas.

Diungkapkan, konsep debat nanti akan dilakukan sedikit penyesuaian.

“Kalau sebelumnya, calon A beri pertanyaan dijawab calon B dan C. Kali ini, setelah calon B-C menanggapi pertanyaan calon A, si calon A menanggapi kembali jawaban calon B-C. Jadi sedikit lebih atraktif,” tandas Kowaas. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini