Elektoral.id, Jakarta – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) mengapresiasi kerja keras KPU dan Bawaslu yang telah berhasil menyelenggarakan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 dengan baik.
“Ketika proses tahap-tahap pemilu ini kami sangat dibantu dan difasilitasi oleh Polri untuk menjalani sidang Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP),” kata Ketua DKPP Heddy Lugito kepada wartawan, Senin (6/1).
Menurutnya, keberhasilan KPU dan Bawaslu menyelenggarakan Pemilu dan Pilkada tentu saja tak lepas peran seluruh pemangku kepentingan terutama Polri dalam menjaga Kamtibmas.
“Alhamdulillah, tidak terjadi gangguan keamanan dan gesekan sosial yang membahayakan persatuan nasional. Padahal, sebelumnya banyak pihak memprediksi bahwa Pilkada akan berlangsung keras di daerah yang diikuti dua pasangan calon. Dan ternyata, Pilkada berlangsung lancar, aman, damai,” jelas Heddy.
Oleh karena itu, Heddy menyampaikan apresiasi khusus kepada Polri yang telah all out mendukung DKPP menjalankan tugas dan fungsinya menegakan KEPP di Indonesia.
Selama tahapan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024, Polri telah memfasilitasi sidang pemeriksaan dugaan pelanggaran KEPP di sejumlah daerah. Antara lain Provinsi Papua, Papua Barat Daya, dan Sumatera Selatan.
“Kenapa DKPP sidang di beberapa kantor kepolisian. Karena Polri yang paling siap dari segi infrastruktur. Dan keamanannya sudah pasti terjamin. Saya sendiri sudah membuktikan, ketika bersidang meminjam ruangan serta peralatan Polri di daerah,” pungkasnya. (imo)