Penulis: Hendro Karundeng
Editor: Happy Christian
ELEKTORAL.ID, Tomohon – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon ajak para jurnalis bercerita pemilihan umum (Pemilu) dalam kegiatan ‘Coffe Morning’ dengan tema ‘Sumirita Pemilu’. Agenda ini dilaksanakan di Kantor KPU Tomohon, Jumat (25/08/2023).
Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Jingle Pemilu, lalu disusul sambutan Ketua KPU Kota Tomohon, Albertien Pijoh.
“Kami mengundang teman jurnalis seperti yang kita tahu kalau kita ini mitra. Jadi intinya kami ingin memulai semua dengan pertemuan bersama di awal,” ujar Pijoh dalam sambutan hangatnya.
Di penghujung sambutan Pijoh membuka resmi kegiatan bercakap-cakap santai bersama para jurnalis.
“Saya ucapkan selamat datang dan dengan ini kegiatan Coffe Morning dengan tema Sumirita Pemilu saya buka,” ucap Pijoh
Kegiatan ini juga dihadiri komisioner KPU Tomohon lainnya, Arini Poli Ketua Divisi Perencanaan dan Informasi, Deisy Soputan Kepala Divisi Perencanaan, Roger Datu Kepala Divisi Sosialisasi Pemilih (Sosdiklih), Partisipasi Masyarakat (Parmas) dan Sumber Daya Manusia (SDM), Youne Simangunsong Divisi Hukum dan Pengawasan, serta Sekretaris KPU Kota Tomohon Anita Tampi.