Penulis: Rinto Lakoro
ELEKTORAL ID, Tutuyan – Waja berseri-seri terpancar jelas dari anak-anak Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) Daerah Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).
Para penuntut ilmu itu tampak sumringah saat mendapat sumbangan dari PT Arafura Surya Alam (ASA), Selasa (4/4/2023).
Ajit Dauda, siswa kelas 7 SMP Negeri Daerah Kotabunan, saat bersua dengan media ini mengaku dirinya sangat senang mendapatkan bantuan dari perusahaan PT ASA.
“Senang sekali. Saya dapat bola kaki, buku dan tempat air minum,” kata pelajar asal Desa Bulawan ini.
“Saya juga dapat bola, buku, dan tempat air minum,” timpal Charli Daluas, siswa kelas 7.
Risky Tampilang, siswa kelas 8 SMP Negeri Daerah Kotabunan juga mendapatkan bantuan yang sama. Ia merasa bahagia setelah menerima sumbangan tersebut.
“Bantuan ini memberikan manfaat besar bagi kami. Seperti buku, dapat memberikan rasa penghargaan dan dorongan bagi kami, Kami merasa didukung dalam upaya untuk belajar dan berkembang,” ungkap Tampilang.
Diketahui, bantuan tersebut diberikan langsung oleh PT ASA di Sekolah SMP Negeri Daerah Kotabunan. (RL)