Sipitung Pilkada Manado Sukses Digelar, KPU ‘Warning’ KPPS

Penulis: Lefrando Gosal
Editor: Rikson Karundeng

ELEKTORAL.ID, Manado – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara (Siputung), di Lapangan Bantik, Malalayang, pada Sabtu (21/11/2020).

Kegiatan yang berlangsung di lapangan terbuka tersebut berlangsung sukses tanpa ada kendala berarti. Hal itu diakui pula oleh Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara KPU Kota Manado Sahrul Setiawan.

“Evaluasi kita terkait kinerja Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang harus dibekali semaksimal mungkin,” terangnya.

Setiawan juga menekankan agar KPPS lebih berhati-hati dalam kerja pada 9 Desember nanti perihal mekanisme penggunaan suara. “Semisal pemilih pindahan, pemilih tersebut pindah ke Manado dan masih beridentitas masyarakat Sulawesi Utara (Sulut), maka hanya berhak mendapat 1 surat suara saja,” bebernya.

Menurut Setiawan, jika hal itu tidak diperhatikan dengan baik dan banyak kekeliruan, maka berpotensi Pemungutan Suara Ulang (PSU).

“Kita akan mengawal dan selalu mengimbau secara rutin, agar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di tengah situasi Pandemi berjalan maksimal tanpa hambatan. “Kami berharap agar masyarakat turut andil dalam agenda nasional Pesta Demokrasi daerah, dan jangan takut datang ke TPS,” tandasnya.

Turut hadir Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Manado, dan melibatkan masyarakat dengan kapasitas yang telah dibatasi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini