KPU Sulut Mulai Sosialisasi Pencalonan Anggota DPD

Penulis: Rikson Karundeng


ELEKTORAL.ID, Manado – Komisi Pemilihan Umum (KPU) berkomitmen untuk membangun komunikasi dengan semua elemen masyarakat, agar seluruh tahapan pemilihan umum (Pemilu) 2024 diketahui publik. Hal ini dituturkan Ketua KPU Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Meidy Y. Tinangon, saat membuka kegiatan ‘Sosialisasi Pencalonan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Daerah Pemilihan Provinsi Sulawesi Utara Pada Pemilu Tahun 2024’, Selasa (6/12), di Luwansa Hotel and Convention Center Manado.

“Terpenting kita berkomunikasi dengan semua agar seluruh tatapan pemilu diketahui publik. Agar merangsang semua pihak, semua elemen masyarakat turut aktif, sehingga setiap tahapan bisa diketahui. Jadi bukan hanya calon peserta pemilu saja. Agar Pemilu 2024 ini benar-benar jadi milik kita bersama, milik masyarakat Indonesia, milik masyarakat Sulut,” kata Tinangon saat menjelaskan maksud kegiatan sosialisasi ini digelar.

Menurutnya, sosialisasi ini juga dilaksanakan terkait Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pencalonan Perseorangan Peserta Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Daerah, yang baru saja diundangkan.

“Kita akan mulai running di bulan ini. Para bakal calon DPD akan memasukkan jumlah minimal dukungan dan kemudian kita akan verifikasi,” jelas Tinangon yang terlihat didampingi Komisioner KPU Sulut Divisi Teknis Penyelenggaraan, Salman Saelangi beserta Sekretaris KPU Sulut, Lucky Firnandy Majanto.

Hadir sebagai peserta dalam sosialisasi ini, sejumlah instansi pemerintah terkait, bakal calon peserta Pemilu 2024 (bakal calon anggota DPD), NGO kepemiluan dan pers. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here