FIB Unsrat Pikat Calon Mahasiswa di Minahasa Tenggara

Penulis: Leon Wilar
Editor: Rikson Karundeng


ELEKTORAL.ID, Ratahan – Fakultas Ilmu Budaya (FIB), Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, melaksanakan kegiatan promosi, publikasi dan sosialisasi, pada empat sekolah di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Rabu (23/3/2022).

Madrasah Aliyah Belang, SMA Negeri 1 Belang, SMA Negeri Tombatu, serta SMA Kristen Tombatu, jadi sasaran kegiatan.

“Kami mengunjungi empat sekolah yang ada di wilayah Belang dan Tombatu. Untuk setiap sekolah kami membagi tim. Masing-masing sepuluh sampai lima belas orang. Seluruh tim dipimpin Dekan FIB, Maya Pinkan Warouw, S.S., M.Hum., M.Ed., Ph.D., yang turun langsung ke lapangan,” kata Dr. Ivan Kaunang, M.Hum.

“Kegiatan ini adalah publikasi, promosi dan sosialisasi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado,” jelas Kaunang.

Ketua Jurusan Sejarah FIB Unsrat ini juga menyebutkan, dalam sosialisasi tersebut, para dosen memaparkan program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

“Dalam kegiatan itu, kami banyak menjelaskan hal yang baru berkaitan dengan kampus merdeka, dan merdeka belajar,” jelas Kaunang.

“Salah satu contoh misalnya, kampus merdeka ada program dari Kemendikbudristek, yaitu program kreativitas mahasiswa. Di mana jika lulus sampai ke tingkat nasional, para mahasiswa yang ikut, akan lulus tanpa skripsi,” sambung Kaunang.

Dia berharap, kegiatan ini dapat memacu minat calon mahasiswa untuk kuliah di FIB Unsrat.

“Walaupun di sekolah yang kami kunjungi tidak ada jurusan Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Bahasa Jerman atau Ilmu Sejarah, siapa tau nantinya ketika lulus dari sekolah tersbut ada yang mau kuliah di FIB Unsrat dan mengambil jurusan tersebut,” asa Kaunang.

Kaunang juga menjelaskan, timnya di SMA Kristen Tombatu, dikomando langsung Dekan FIB, Maya Pinkan Warouw, S.S., M.Hum., M.Ed., Ph.D. Hadir bersama, Ketua Jurusan Bahasa Inggris Dr. Rina Pamantung, M.Hum., Dr. Vivi Tumuyu, Christo Pua, S.S., M.Hum., dan sejumlah dosen FIB lainnya. Sementara, di sekolah lain dipimpin Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, dan Wakil Dekan III. (*)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here