POLRES MALANG – Dalam rangka percepatan vaksinasi, Kapolres Malang bersama Forkopimda terus berupaya melakukan langkah-langkah percepatan. Salah satunya dengan mengadakan Vaksinasi masal bagi masyarakat, yang hari ini dilaksanakan di Kecamatan Pakis dan Gondanglegi. Kamis (29/7/21)
Di dua kecamatan tersebut terpantau antusias masyarakat cukup tinggi, hal itu terlihat dengan habisnya 5000 dosis yang disediakan oleh Pemkab Malang.
“Hari ini target 5000 dosis, dan syukur telah diberikan semua kepada masyarakat,” kata Bagoes.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Malang H. Sanusi, juga menjelaskan bahwa pihaknya tidak akan menyetok vaksin. Dengan pengertian bahwa vaksin yang didapat oleh Kabupaten Malang akan langsung diberikan kepada Masyarakat.
“Dinkes tidak nyetok vaksin, semua vaksin yang datang akan langsung diberikan kepada masyarakat,’ tandas Sanusi.
Sanusi menerangkan bahwa vaksinasi ini akan terus dilaksanakan, hinggga masyarakat kabupaten Malang mencapai Herd Immunity yang baik. Pihaknya terus berkoordinasi dengan Kemenkes dan Dinkes Provinsi Jawa Timur, agar segera mendapatkan tambahan jumlah dosis vaksin. Yang selanjutnya akan didistribusikan kepada masyarakat.
“Saya terus berkoordinasi untuk penambahan vaksin, nanti langsung saya berikan kepada masyarakat Kabupaten Malang,” ucap Sanusi. (aL-humas)
#VaksinSehat
#MalangVaksinSehat
#MalangSehat
#PolresMalangPercepatVaksinasi
#PPKMMalangsavelives
#DisiplinPatuhiPPKMMalang
#PoldaJatim
#PolresMalang
#KapolresMalang
#AKBPBagoesWibisono
#PolisiAdem
#MalangPolisiAdem
#PPKMdanTetapVaksinasiMalang