POLRES MALANG – Kapolsek Sumberpucung AKP Effendy Budi melalui Aiptu Heri Eko melaksanakan kegiatan rutin patroli siang hari di Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Rabu (15/12/2021).
Dengan mengendarai kendaraan dinas Polsek Suberpucung, Aiptu Heri Eko melaksanakan tugas rutin tersebut bersama rekannya Aipda Didit E P.
“Ini sudah menjadi tugas seorang anggota Polri untuk memelihara kamtibmas wilayah khususnya di Kecamatan Sumberpucung,” ujar Kapolsek.
Dengan sasaran tempat sepi, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah niat pelaku tindak kejahatan dalam melakukan aksinya.
“Tidak hanya patroli malam hari saja, patroli siang hari pun juga ditingkatkan. Mengingat, pelaku tindak kejahatan tidak hanya beraksi malam hari saja,” ungkapnya.
Selain itu, petugas dari Polsek Sumberpucung juga selalu kunjungi tempat Obvit, seperti Perbankan, Pertokoan untuk memberikan himbauan kepada petugas sekaligus melakukan pengecekan CCTV.
Tidak lupa, juga singgah di pangkalan ojek, dialogis dengan tukang ojek untuk jalin kedekatan dengan masyarakat.
Petugas Polsek Sumberpucung juga sesekali menertibkan warga yang belum patuh protokol kesehatan.
“Anggota kami tidak hanya patroli tempat rawan, tetapi juga kepada warga yang belum patuh protokol kesehatan, untuk ditertibkan,” pungkasnya
Dalam pelaksanaannya, kegiatan berjalan lancar dan untuk situasi wilayah khususnya Kecamatan Kalipare aman terkendali. (glh-humasresmalang)
#MalangSehat
#PolresMalangPercepatVaksinasi
#PoldaJatim
#PolresMalang
#KapolresMalang
#AKBPBagoesWibisono
#PolisiAdem
#MalangPolisiAdem
#TetapVaksinasiMalang
#VaksinTingkatkanImunitas
#TangguhTumbuhIndonesiaku
#VaksinasiPatuhiProkes
# MalangResortPolice
#PolisiGaul
#RBW
#ProkesMenujuEndemi
#AdaptasiKebiasaanBaru
#BijakDalamAspirasi