302 Siswa SD Negeri 2 Tomohon Siap Sambut PTS

Penulis: Hendro Karundeng
Editor: Lefrando Gosal


ELEKTORAL.ID, Tomohon – Sekolah Dasar (SD) Negeri 2 Tomohon di Kelurahan Matani, Kecamatan Tomohon Tengah, Kota Tomohon, siap sambut Penilaian Tengah Semester (PTS).

Hal ini disampaikan Mayke Porong, S.Pd., Kepala Sekolah SD Negeri 2 Tomohon, Jumat (17/03/2023).

“Sekolah sekarang tengah mempersiapkan siswa untuk PTS tanggal 27 nanti,” ucap Porong.

SD dengan jumlah 302 siswa dan 23 guru ini tengah menyusun serta mencetak soal ujian yang akan digunakan pada PTS dua pekan mendatang.

“Untuk sekarang kami punya jumlah tiga ratus dua siswa dan dua puluh tiga guru. Sekarang kami juga persiapkan soal ujian. Walaupun masih dua minggu lagi, tapi kan soal tetap sudah harus dicetak,” papar Porong.

Selain itu, ia juga menjelaskan jumlah guru serta kesiapan guru dalam sekolah.

“Sekarang ada tujuh belas guru Pegawai Negeri Sipil (PNS), ada enam guru honorer, dan semua siap dalam menghadapi PTS nanti,” ujarnya.

Porong juga membeberkan, sekolah tengah persiapkan siswa untuk perkemahan Pramuka bulan Juni mendatang.

“Ini sekarang sedang ada pelatihan Pramuka, karena nanti bulan Juni mereka akan mengikuti kegiatan perkemahan,” tandasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here